Posted by : Unknown Jumat, 28 Juni 2013

Jakarta - Semua masalah rumah tangga harus dibicarakan dengan suami, sekalipun yang berhubungan dengan seks. Seks seringkali menjadi topik sensitif bagi pasangan suami-istri, namun bila tidak dikomunikasikan maka pernikahan bisa menjadi tidak sehat. Agar dapat leluasa membicarakan soal seks bersama suami tanpa takut si dia tersinggung, simak tipnya dari About berikut ini.


1. Melihat Waktu & Kondisi Pasangan
Jangan bicarakan masalah seks ketika suami baru pulang kerja atau saat Anda dan pasangan berada di kamar tidur atau menjelang tidur. Tentu ini dapat memancing emosinya, sebaiknya tunda hingga mendapatkan momen yang tepat.

2. Jangan Memojokkannya
Jangan langsung salahkan pasangan atas masalah kehidupan seks Anda. Saat bicara, biarkan pasangan paham kenapa Anda dan dia perlu membicarakan masalah ini.

3. Terbuka
Terbukalah satu sama lain. Bicarakan apa yang menjadi keinginan, ketakutan, dan masalah Anda dan pasangan. Jujurlah saat membicarakannya. Jangan takut untuk memberitahukan apa yang Anda sukai dan tidak sukai saat bercinta.

4. Memilih Kata-kata yang Tepat
Seperti dikutip dari NHS (National Health Servicec), Denise Knowles, seorang terapis seks menyarankan, saat berbicara, pilihlah kata-kata yang tepat. "Banyak pasangan yang takut berbicara karena tak mau menyakiti perasaan pasangannya," jelasnya. "Tapi jika Anda dan dia mau memiliki kehidupan seks yang bahagia, tidak apa-apa sebenarnya bicara jujur soal masalah yang sebenarnya," tambahnya. Dengan bicara jujur, Anda dan pasangan bisa sama-sama mencari solusi atas masalah tersebut.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Berbagi Cerita -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -